Rabu, 28 Oktober 2009

Selamat Hari Sumpah Pemuda!



Untuk seluruh pemuda pemudi bangsa Indonesia, SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA!

Tetap kibarkan semangat kita untuk membuat bangga bangsa!

MAJU PEMUDA PEMUDI INDONESIA!

Jumat, 18 September 2009

Helm Batik

Melestarikan kebudayaan bangsa memang tidak pernah bisa dibatasi. Yang diperlukan hanyalah kreativitas dan kesungguhan. Satu karya anak bangsa asal Pekalongan ini adalah contoh nyata pelestarian batik. Pembuatannya bahkan menggunakan canting seperti pada kain batik. Salut!!

Senin, 07 September 2009

PAKAI BATIK YUK! 2 Oktober 2009!

Teman, UNESCO sudah akan menetapkan batik sebagai salah satu salah satu warisan budaya tak benda (intangible heritage) loh!!!.

Berdasarkan pernyataan resmi dari Sekretarat Warisan Budaya Takbenda UNESCO, berkas nominasi batik Indonesia telah lengkap dan selanjutnya menunggu hasil evaluasi subsidiary body yang bertemu dalam sidang tertutup di Paris tanggal 11-15 Mei 2009.

Dan telah ditetapkan pada tanggal 2 Oktober nanti, UNESCO akan mengukuhkan BATIK sebagai Warisan Budaya Dunia (World Heritage) di Perancis!
Jadi...ayo kita pakai batik pada tanggal 2 Oktober nanti, untuk menunjukkan rasa bangga kita pada dunia!

Aman deh warisan batik kita sebagai budaya bangsa INDONESIA..yg lain menyusul..XP


Q

Rabu, 02 September 2009

MELON KOTAK - Kreativitas Taman Buah Mekarsari, INDONESIA

Ada yang hebat neh dari hasil riset tim Pemuliaan Taman Wisata Mekarsari yang dipimpin oleh Ir. AF. Margianasari.
Melon yang berbentuk KOTAK!

Melon Kotak ini sebenarnya adalah jenis Melon hybrid (Cucumis melo) dari jenis Lightgreen Mekarsari yang merupakan hasil persilangan dan pemuliaan oleh tim peneliti Mekarsari. Daging buahnya berwarna kuning oranye dengan aroma manis yang khas. Penampilan fisiknya berbentuk kubus dengan tinggi buahnyasaat ini kurang lebih 12 centimeter, lebar 9 centimeter dan panjang 10 sentimeter dan diperkirakan akan terus membesar mengikuti pertambahan usianya. Saat ini Melon Kotak telah berusia 65 hari dari usia panen sekitar 75 hingga 80 hari. Melon Kotak diperkirakan memiliki tingkat kemanisan mencapai 12,5° brix dan perkiraan berat 1.200 gram.

Ide seperti ini sebelumnya telah dikembangkan oleh Jepang berupa semangka berbentuk kotak...tapiii..hebatnya INDONESIA adalah, walaupun melon ini berbentuk kotak, namu tetap enak dikonsumsi! ASIK! Daging buahnya berrwarna kuning, ranum dan harum....hemm...dan rencananya akan diproduksi dalam jumlah yg banyak pada bulan Juli 2009!



Mari beramai ramai ke taman buah Mekarsari, biar bisa lihat inovasi canggih asli INDONESIA ini!

:)

Jumat, 21 Agustus 2009


MOBIL ARINA , Mobil Buatan INDONESIA harga 30jt

SEMARANG--Menteri Perindustrian Fahmi Idris menyatakan dukungannya terhadap mobil buatan dalam negeri, salah satunya mobil mini hasil rancangan dari Universitas Negeri Semarang (Unnes).

"Selama ini kami selalu berangan-angan bisa mengangkat produk mobil buatan dalam negeri. Adanya mobil buatan Unnes ini kami sangat mendukung. Jika dimungkinkan tentu akan kita upayakan adanya kerja sama dan sebagainya untuk pengembangannya," ujarnya usai mengikuti forum komunikasi pimpinan departemen perindustrian/instansi terkait dengan dunia usaha di Hotel Patra Jasa, Jumat.

Ia berharap, mobil buatan dalam negeri tersebut dapat dipamerkan pada ajang pameran di Jakarta nanti.

"Kami berharap mobil tersebut mendapatkan tempat di depan, sehingga mudah dilihat pengunjung," ujarnya.

Fahmi mengaku bangga dan sangat berapresiasi atas kehadiran mobil buatan dalam negeri tersebut, meski dalam kondisi perekonomian sekarang tetap berinisiatif dan berinovasi.

"Mudah-mudahan ini menjadi salah satu mobil dalam negeri. Tujuan kita kapan bisa mensponsori salah satu industri mobil buatan Indonesia," ujarnya.

Pada kesempatan singkat, Fahmi menyempatkan diri melihat mobil prototipe yang disebut oleh pencetusnya sebagai mobil "microcar" atau mobil dengan ukuran yang sangat mini dengan merek Arina kepanjangan dari armada Indonesia.

Pangesthi sebagai pihak yang mensponsori pembuatan mobil dalam negeri itu menjelaskan, mobil tersebut memiliki panjang sekitar 3 meter dengan volume ruang sekitar 2.400 liter dengan kapasitas tempat duduk untuk dua orang dan tempat bagasi.

Alasan utama pembuatan "microcar", katanya, untuk tujuan ekonomis dan efisiensi, karena konsumsi bahan bakar jenis premium sekitar 40 kilometer/liter.

Merek dagang Arina juga terdaftar di Departemen Hukum dan HAM RI untuk kategori alat transportasi. Harga jual mobil mungil yang diprakarsai oleh salah satu Dosen Teknik Mesin Unnes tersebut, diperkirakan sekitar Rp30 juta per unit

Rabu, 19 Agustus 2009

Negara tetangga antri beras dari RI

Negara Tetangga Antre Beras Ekspor Dari RI




Jakarta - Banyak negara tetangga ASEAN seperti Malaysia, Filipina, Brunei Darussalam, dan Timor Leste berambisi mendesak Indonesia agar mengekspor berasnya ke negara-negara tersebut. Indonesia belum memastikan kepastian untuk mengekspor beras.

"Malaysia sudah minta, Filipina sudah Mou, negara yang sudah minta juga adalah Brunei dan Timor Leste," kata Direktur Perum Bulog Mustafa Abubakar di kantornya, Jakarta, Selasa (19/8/2009).

Dikatakan Mustafa, jika angka ramalan kuartal tiga atau empat dari BPS di tahun 2009 target produksi 40 juta ton beras bisa terealisasi maka setidaknya 1-1,5 juta ton beras medium berpeluang diekspor ke negara-negara tetangga tersebut.

Mustafa juga mengatakan saat ini kiprah keberhasilan Indonesia dalam menanggulangi stabilitas harga beras di dalam negeri termasuk keberhasilan dalam program raskin sangat direspon positif oleh negara tetangga. Bahkan banyak negara tetangga berminat untuk belajar dari Indonesia.

"Negara sahabat kita menaruh perhatian termasuk dari Malaysia Bernas (Lembaga Pangan Malaysia) melakukan kunjungan ke Cimahi, Makassar. Mereka mengirim 4 delegasinya," terang Mustafa.

Selain itu kata Mustafa Indonesia juga telah melakukan Mou kerjasama dengan beberapa negara lainnya seperti dengan Filipina melalui NFA (lembaga pangan Filipina), dengan VinaFood Vietnam dan lain-lain.

Senin, 17 Agustus 2009

Upacara Bendera Di Bawah Laut ~ Sail Bunaken 2009!


Ada yang seru dalam event SAIL BUNAKEN 2009 kali ini.

Upacara Bendera dalam rangka memperingati DIRGAHAYU RI Ke-64 Tahun akan diadakan di dasar laut Pantai Malalayang, Bunaken, Sulawesi Utara!

Upacara Bendera ini diikuti sekitar 2818 peserta, dan telah memecahkan rekor dunia dalam kategori penyelaman massal terbanyak.
Berita lengkapna bisa dilihat di sini

Bangga Selalu Akan Indonesia! Kibarkan Terus Sang Saka Merah Putih! :D

DIRGAHAYU RI 64! MERDEKA!

Dirgahayu Ke 64 Tahun Bangsaku Negeri Ku Indonesia!

Tak akan pernah berubah rasa bangga kami kepadamu.

MERDEKA INDONESIA!

JAYA INDONESIA!

~17.08.2009~

Kamis, 13 Agustus 2009

Atlantis Is Indonesia !



MUSIBAH alam beruntun dialami Indonesia. Mulai dari tsunami di Aceh
hingga yang mutakhir semburan lumpur panas di Jawa Timur. Hal itu
mengingatkan kita pada peristiwa serupa di wilayah yang dikenal
sebagai Benua Atlantis. Apakah ada hubungan antara Indonesia dan
Atlantis?

Plato (427 – 347 SM) menyatakan bahwa puluhan ribu tahun lalu terjadi
berbagai letusan gunung berapi secara serentak, menimbulkan gempa,
pencairan es, dan banjir. Peristiwa itu mengakibatkan sebagian
permukaan bumi tenggelam. Bagian itulah yang disebutnya benua yang
hilang atau Atlantis.

Penelitian mutakhir yang dilakukan oleh Aryso Santos, menegaskan bahwa
Atlantis itu adalah wilayah yang sekarang disebut Indonesia. Setelah
melakukan penelitian selama 30 tahun, ia menghasilkan buku Atlantis,
The Lost Continent Finally Found, The Definitifve Localization of
Plato’s Lost Civilization (2005). santos-atlantis.jpgSantos menampilkan 33 perbandingan,
seperti luas wilayah, cuaca, kekayaan alam, gunung berapi, dan cara
bertani, yang akhirnya menyimpulkan bahwa Atlantis itu adalah
Indonesia. Sistem terasisasi sawah yang khas Indonesia, menurutnya,
ialah bentuk yang diadopsi oleh Candi Borobudur, Piramida di Mesir,
dan bangunan kuno Aztec di Meksiko.

Konteks Indonesia

Bukan kebetulan ketika Indonesia pada tahun 1958, atas gagasan Prof.
Dr. Mochtar Kusumaatmadja melalui UU no. 4 Perpu tahun 1960,
mencetuskan Deklarasi Djoeanda. Isinya menyatakan bahwa negara
Indonesia dengan perairan pedalamannya merupakan kesatuan wilayah
nusantara. Fakta itu kemudian diakui oleh Konvensi Hukum Laut
Internasional 1982. Merujuk penelitian Santos, pada masa puluhan ribu
tahun yang lalu wilayah negara Indonesia merupakan suatu benua yang
menyatu. Tidak terpecah-pecah dalam puluhan ribu pulau seperti halnya
sekarang.

Santos menetapkan bahwa pada masa lalu itu Atlantis merupakan benua
yang membentang dari bagian selatan India, Sri Lanka, Sumatra, Jawa,
Kalimantan, terus ke arah timur dengan Indonesia (yang sekarang)
sebagai pusatnya. Di wilayah itu terdapat puluhan gunung berapi yang
aktif dan dikelilingi oleh samudera yang menyatu bernama Orientale,
terdiri dari Samudera Hindia dan Samudera Pasifik.

Teori Plato menerangkan bahwa Atlantis merupakan benua yang hilang
akibat letusan gunung berapi yang secara bersamaan meletus. Pada masa
itu sebagian besar bagian dunia masih diliput oleh lapisan-lapisan es
(era Pleistocene) . Dengan meletusnya berpuluh-puluh gunung berapi
secara bersamaan yang sebagian besar terletak di wilayah Indonesia
(dulu) itu, maka tenggelamlah sebagian benua dan diliput oleh air asal
dari es yang mencair. Di antaranya letusan gunung Meru di India
Selatan dan gunung Semeru/Sumeru/ Mahameru di Jawa Timur. Lalu letusan
gunung berapi di Sumatera yang membentuk Danau Toba dengan pulau
Somasir, yang merupakan puncak gunung yang meletus pada saat itu.
Letusan yang paling dahsyat di kemudian hari adalah gunung Krakatau
(Krakatoa) yang memecah bagian Sumatera dan Jawa dan lain-lainnya
serta membentuk selat dataran Sunda.

Atlantis berasal dari bahasa Sanskrit Atala, yang berarti surga atau
menara peninjauan (watch tower), Atalaia (Potugis), Atalaya (Spanyol).
Plato menegaskan bahwa wilayah Atlantis pada saat itu merupakan pusat
dari peradaban dunia dalam bentuk budaya, kekayaan alam,
ilmu/teknologi, dan lain-lainnya. Plato menetapkan bahwa letak
Atlantis itu di Samudera Atlantik sekarang. Pada masanya, ia
bersikukuh bahwa bumi ini datar dan dikelilingi oleh satu samudera
(ocean) secara menyeluruh.

Ocean berasal dari kata Sanskrit ashayana yang berarti mengelilingi
secara menyeluruh. Pendapat itu kemudian ditentang oleh ahli-ahli di
kemudian hari seperti Copernicus, Galilei-Galileo, Einstein, dan
Stephen Hawking.

Santos berbeda dengan Plato mengenai lokasi Atlantis. Ilmuwan Brazil
itu berargumentasi, bahwa pada saat terjadinya letusan berbagai gunung
berapi itu, menyebabkan lapisan es mencair dan mengalir ke samudera
sehingga luasnya bertambah. Air dan lumpur berasal dari abu gunung
berapi tersebut membebani samudera dan dasarnya, mengakibatkan tekanan luar biasa kepada kulit bumi di dasar samudera, terutama pada pantaibenua. Tekanan ini mengakibatkan gempa. Gempa ini diperkuat lagi oleh
gunung-gunung yang meletus kemudian secara beruntun dan menimbulkan
gelombang tsunami yang dahsyat. Santos menamakannya Heinrich Events.

Dalam usaha mengemukakan pendapat mendasarkan kepada sejarah dunia,
tampak Plato telah melakukan dua kekhilafan, pertama mengenai
bentuk/posisi bumi yang katanya datar. Kedua, mengenai letak benua
Atlantis yang katanya berada di Samudera Atlantik yang ditentang oleh
Santos. Penelitian militer Amerika Serikat di wilayah Atlantik
terbukti tidak berhasil menemukan bekas-bekas benua yang hilang itu.
Oleh karena itu tidaklah semena-mena ada peribahasa yang berkata,
“Amicus Plato, sed magis amica veritas.” Artinya,”Saya senang kepada
Plato tetapi saya lebih senang kepada kebenaran.”

Namun, ada beberapa keadaan masa kini yang antara Plato dan Santos
sependapat. Yakni pertama, bahwa lokasi benua yang tenggelam itu
adalah Atlantis dan oleh Santos dipastikan sebagai wilayah Republik
Indonesia. Kedua, jumlah atau panjangnya mata rantai gunung berapi di
Indonesia. Di antaranya ialah Kerinci, Talang, Krakatoa, Malabar,
Galunggung, Pangrango, Merapi, Merbabu, Semeru, Bromo, Agung, Rinjani.
Sebagian dari gunung itu telah atau sedang aktif kembali.

Ketiga, soal semburan lumpur akibat letusan gunung berapi yang abunya
tercampur air laut menjadi lumpur. Endapan lumpur di laut ini kemudian
meresap ke dalam tanah di daratan. Lumpur panas ini tercampur dengan
gas-gas alam yang merupakan impossible barrier of mud (hambatan lumpur
yang tidak bisa dilalui), atau in navigable (tidak dapat dilalui),
tidak bisa ditembus atau dimasuki. Dalam kasus di Sidoarjo, pernah
dilakukan remote sensing, penginderaan jauh, yang menunjukkan adanya
sistim kanalisasi di wilayah tersebut. Ada kemungkinan kanalisasi itu
bekas penyaluran semburan lumpur panas dari masa yang lampau.

Bahwa Indonesia adalah wilayah yang dianggap sebagai ahli waris
Atlantis, tentu harus membuat kita bersyukur.
Membuat kita tidak
rendah diri di dalam pergaulan internasional, sebab Atlantis pada
masanya ialah pusat peradaban dunia. Namun sebagai wilayah yang rawan
bencana, sebagaimana telah dialami oleh Atlantis itu, sudah saatnya
kita belajar dari sejarah dan memanfaatkan perkembangan ilmu
pengetahuan mutakhir untuk dapat mengatasinya. ***

Penulis, Direktur Kehormatan International Institute of Space Law
(IISL), Paris-Prancis

Benua Atlantis &

Peradaban Awal Umat Manusia

Ada di Indonesia ?

Pengantar



– Para peneliti AS menyatakan bahwa Atlantis is Indonesia. Hingga kini cerita tentang benua yang hilang ‘Atlantis’ masih terselimuti kabut misteri. Sebagian orang menganggap Atlantis cuma dongeng belaka, meski tak kurang 5.000 buku soal Atlantis telah ditulis oleh para pakar.

Bagi para arkeolog atau oceanografer moderen, Atlantis tetap merupakan obyek menarik terutama soal teka-teki dimana sebetulnya lokasi sang benua. Banyak ilmuwan menyebut benua Atlantis terletak di Samudera Atlantik.

Sebagian arkeolog Amerika Serikat (AS) bahkan meyakini benua Atlantis dulunya adalah sebuah pulau besar bernama Sunda Land, suatu wilayah yang kini ditempati Sumatra, Jawa dan Kalimantan. Sekitar 11.600 tahun silam, benua itu tenggelam diterjang banjir besar seiring berakhirnya zaman es.

”Para peneliti AS ini menyatakan bahwa Atlantis is Indonesia,” kata Ketua Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Prof Umar Anggara Jenny, Jumat (17/6), di sela-sela rencana gelaran ‘International Symposium on The Dispersal of Austronesian and the Ethnogeneses of the People in Indonesia Archipelago, 28-30 Juni 2005.

Kata Umar, dalam dua dekade terakhir memang diperoleh banyak temuan penting soal penyebaran dan asal usul manusia. Salah satu temuan penting ini adalah hipotesa adanya sebuah pulau besar sekali di Laut Cina Selatan yang tenggelam setelah zaman es.

Menurut Umar, salah satu pulau penting yang tersisa dari benua Atlantis — jika memang benar — adalah Pulau Natuna, Riau. Berdasarkan kajian biomolekuler, penduduk asli Natuna diketahui memiliki gen yang mirip dengan bangsa Austronesia tertua.

Bangsa Austronesia diyakini memiliki tingkat kebudayaan tinggi, seperti bayangan tentang bangsa Atlantis yang disebut-sebut dalam mitos Plato. Ketika zaman es berakhir, yang ditandai tenggelamnya ‘benua Atlantis’, bangsa Austronesia menyebar ke berbagai penjuru.

Mereka lalu menciptakan keragaman budaya dan bahasa pada masyarakat lokal yang disinggahinya dalam tempo cepat yakni pada 3.500 sampai 5.000 tahun lampau. Kini rumpun Austronesia menempati separuh muka bumi.

Ketua Ikatan Ahli Arkeologi Indonesia (IAAI), Harry Truman Simanjuntak, mengakui memang ada pendapat dari sebagian pakar yang menyatakan bahwa benua Atlantis terletak di Indonesia. Namun hal itu masih debatable.

Yang jelas, terang Harry, memang benar ada sebuah daratan besar yang dahulu kala bernama Sunda Land. Luas daratan itu kira-kira dua kali negara India. ”Benar, daratan itu hilang. Dan kini tinggal Sumatra, Jawa atau Kalimantan,” terang Harry. Menurut dia, sah-sah saja para ilmuwan mengatakan bahwa wilayah yang tenggelam itu adalah benua Atlantis yang hilang, meski itu masih menjadi perdebatan.

Jumat, 24 Juli 2009

Kamus Dialek Jakarta


Hei teman, ada yang baru neh di dunia perbukuan Indonesia! Namanya KAMUS DIALEK JAKARTA!

Kamus ini bakal lengkap usut tuntas semua kosakata dan dialek dialek warga Betawi yg notabene penduduk asli kota Jakarta ini. Tapi selain bahasa Betawi asli, kata-kata yang berasal dari bahasa Indonesia ataupun bahasa Melayu yg sering digunakan oleh warga Betawi juga akan dikupas tuntas disini.

Kamus ini yg ditulis oleh pengarang Abdul Chaer ini, merupakan hasil revisi dari karyanya sebelumnya yg diterbitkan pada tahun 1976. Tujuan direvisi nya kamus ini agar memberi petunjuk bagi warga Betawi atau pengguna bahasa Betawi mengenai kaidah verbal yang baik dan benar.

Duilah, ga sabar neh aye bace kamusnye bang..hehehe..:P
(benar ga ya penulisa bahasa betawinya, haha..)

:)

Kamis, 23 Juli 2009

Pecatur Umur 12 Tahun Mengalahkan Juara Filipina!

Sungguh hebat, pecatur muda Indonesia, Medina Warda Aulia yang baru berusia 12 tahun, secara mengejutkan mampu mengalahkan pecatur juara asal filipina MFW Shercila Cua pada babak pertama kualifikasi Kejuaraan Dunia Catur Zona 3.3 Asia di Ho Chi Minh City, Vietnam.

Selain itu, 2 Grand Master dari Indonesia GM Susanto Megaranto dan GMW Irene Kharisma Sukandar berhasil memenangi partainya walau harus bermain panjang hingga empat jam lebih.

Kejuaraan Dunia Catur Zona 3.3 Asia di Ho Chi Minh City yang menggunakan sistem Swiss sembilan babak ini diikuti 85 pecatur dari delapan negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Jepang, Mongolia dan tuan rumah Vietnam.

BANGGA! :)

Rabu, 22 Juli 2009

Roket RX-420 & CN-235 Militer Indonesia!


Roket RX-420 & CN-235 Militer:
Getarkan Australia, Singapura, Malaysia





Momentum ini harus dijaga terus dan ditingkatkan sebagai kebanggaan atas kemampuan teknologi sendiri. Jangan sampai karya insinyur Indonesia ini dijegal justru oleh orang Indonesia sendiri (biasa) para ekonom-ekonom Pemerintah yang sering menganggap karya bangsa sendiri sebagai terlalu mahal dan hanya buang-buang uang saja untuk riset ....! Inilah musuh yang sebenarnya. Waspadailah kawan-kawan insinyur Indonesia...





Meski sudah berlangsung 2 pekan yang lalu, peluncuran roket RX-420 Lapan ternyata masih jadi buah bibir. Anehnya bukan jadi buah bibir di Indonesia yang lebih senang ceritera Pilpres, tetapi di Australia, Singapura dan tentu saja di negara tetangga yang suka siksa TKI dan muter-muterin Ambalat yakni Malaysia.

Seperti diketahui roket RX-420 ini menggunakan propelan yang dapat memberikan daya dorong lebih besar sehingga mencapai 4 kali kecepatan suara. Hal itu membuat daya jelajahnya mencapai 100 km. Bahkan bisa mencapai 190 km bila struktur roket bisa dibuat lebih ringan. Yang punya nilai tambah tinggi ini adalah 100% hasil karya anak bangsa, para insinyur Indonesia. Begitu pula semua komponen roket-roket balistik dan kendali dikembangkan sendiri di dalam negeri, termasuk software. Hanya komponen subsistem mikroprosesor yang masih diimpor. Anggaran yang dikeluarkan untuk peluncurannya pun “cuma” Rp 1 milyar. Kalah jauh dengan yang dikorupsi para anggota DPR untuk traveller checks pemenangan Miranda Gultom sebagai Deputi Senior Gubernur BI yang lebih dari Rp. 50 milyar. Apalagi kalau dibandingkan dengan korupsi BLBI yang lebih dari Rp. 700 trilyun.

Mengapa malah menjadi buah bibir di Australia, Singapura dan Malaysia? Karena keberhasilan peluncuran roket Indonesia ini ke depan akan membawa Indonesia mampu mendorong dan mengantarkan satelit Indonesia bernama Nano Satellite sejauh 3.600 km ke angkasa. Satelit Indonesia ini nanti akan berada pada ketinggian 300 km dan kecepatan 7,8 km per detik. Bila ini terlaksana Indonesia akan menjadi negara yang bisa menerbangkan satelit sendiri dengan produk buatan sendiri. Indonesia dengan demikian akan masuk member "Asian Satellite Club" bersama Cina, Korea Utara, India dan Iran.

Nah kekhawatiran Australia, Singapura dan Malaysia ini masuk akal, bukan? Kalau saja Indonesia mampu mendorong satelit sampai 3.600 km untuk keperluan damai atau keperluan macam-macam tergantung kesepakatan rakyat Indonesia. Maka otomatis pekerjaan ecek-ecek bagi Indonesia untuk mampu meluncurkan roket sejauh 190 km untuk keperluan militer bakal sangat mengancam mereka sekarang ini pun juga!!! Kalau tempat peluncurannya ditempatkan di Batam atau Bintan, maka Singapura dan Malaysia Barat sudah gemetaran bakal kena roket Indonesia. Dan kalau ditempatkan di sepanjang perbatasan Kalimantan Indonesia dengan Malaysia Timur, maka si OKB Malaysia tak akan pernah berpikir ngerampok Ambalat. Akan hal Australia, mereka ada rasa takutnya juga. Bahwa mitos ada musuh dari utara yakni Indonesia itu memang bukan sekedar mitos tetapi sungguh ancaman nyata di masa depan dekat.



CN 235 Versi Militer

Rupanya Australia, Singapura dan Malaysia sudah lama “nyaho” kehebatan insinyur-insinyur Indonesia. Buktinya? Tidak hanya gentar dengan roket RX-420 Lapan tetapi mereka sekarang sedang mencermati pengembangan lebih jauh dari CN235 versi Militer buatan PT. DI. Juga mencermati perkembangan PT. PAL yang sudah siap dan mampu membuat kapal selam asal dapat kepercayaan penuh dan dukungan dana dari pemerintah.

Kalau para ekonom Indonesia antek-antek World Bank dan IMF menyebut pesawat-pesawat buatan PT. DI ini terlalu mahal dan menyedot investasi terlalu banyak (“cuma” Rp. 30 trilun untuk infrastruktur total, SDM dan lain-lain) dan hanya jadi mainannya BJ Habibie. Tetapi mengapa Korea Selatan dan Turki mengaguminya setengah mati? Turki dan Korsel adalah pemakai setia CN 235 terutama versi militer sebagai yang terbaik di kelasnya. Inovasi 40 insinyur-insinyur Indonesia pada CN 235 versi militer ini adalah penambahan persenjataan lengkap seperti rudal dan teknologi radar yang dapat mendeteksi dan melumpuhkan kapal selam. Jadi kalau mengawal Ambalat cukup ditambah satu saja CN235 versi militer (disamping armada TNI AL dan pasukan Marinir yang ada) untuk mengusir kapal selam dan kapal perang Malaysia lainnya.

Nah, jadi musuh yang sebenarnya ada di Indonesia sendiri. Yakni watak orang Indonesia yang tidak mau melihat orang Indonesia sendiri berhasil. Karya insinyur-insinyur Indonesia yang hebat dalam membuat alutsista dibilangin orang Indonesia sendiri terutama para ekonom pro Amerika Serikat dan Eropa: “Mending beli langsung dari Amerika Serikat dan Eropa karena harganya lebih murah”. Mereka tidak berpikir jauh ke depan bagaimana Indonesia akan terus tergantung di bidang teknologi, Indonesia hanya akan menjadi konsumen teknologi dengan membayarnya sangat mahal terus menerus sampai kiamat tiba.
Kalau ada kekurangan yang terjadi dengan industri karya bangsa sendiri, harus dinilai lebih fair dan segera diperbaiki bersama-sama. Misalnya para ahli pemasaran atau sarjana-sarjana ekonomi harus diikutsertakan dalam team work. Sehingga insinyur-insinyur itu tidak hanya pinter produksi sebuah pesawat tetapi setidaknya tahu bagaimana menjual sebuah pesawat itu berbeda dengan menjual sebuah Honda Jazz. Kalau ada kendala dalam pengadaan Kredit Ekspor sebagai salah satu bentuk pembayaran, tolong dipecahkan dan didukung oleh dunia perbankan, agar jualan produk sendiri bisa optimal karena akan menarik bagi calon pembeli asing yang tak bisa bayar cash.

Dukung PUTRI INDONESIA di Ajang Miss Universe 2009

Ini dia Putri Indonesia Zivanna Letisha Siregar, wakil bangsa kita mengikuti ajang MISS UNIVERSE 2009.

Sampai saat ini Zivanna sedang menempati urutan kedua nominasi Miss Favorit berdasarkan hasil polling melalui situs resmi Miss Universe, Zivanna berada dibawah Miss Vietnam dan hanya terpaut Rating sebesar 0,16 (Rating Miss Vietnam 3,20 sedangkan Miss Indonesia 3,04).

Dukung perwakilan bangsa ini melalui voting di situs http://www.missuniverse.com/.

Tunjukkan Kiprah kita di MATA DUNIA!

:)

Sabtu, 18 Juli 2009

Anak Bangsa Di Olimpiade Kelas Dunia

Hei hei..kita patut berbangga lagi neh sebagai bangsa Indonesia, karena belakangan ini, tepatnya tanggal 11 Juli 2009, Tim Indonesia Menjadi Peringkat Dua Olimpiade Matematika!

Olimpiade matematika International World Youth Mathematics Intercity Competition (IWYMIC) yang diadakan di Durban Afrika Selatan berlangsung dari tanggal 5 sampai 10 Juli 2009. 35 Negara turut berpartisipasi dalam acara ini, namun akhirnya tiga tim perwakilan Indonesia yang terdiri dari 12 siswa SD dan SMP, mampu menunjukkan taringnya dan pada individual contest tim Indonesia meraih delapan medali perunggu dan tiga merit award (penghargaan untuk penampilan terbaik), kemudian pada team contest meraih satu medali perak dan dua perunggu, selanjutnya pada group award mendapatkan tiga medali perunggu.

WAWWWWW...HEBAT POKOKNYA!

en masih ada lagi, beberapa olimpiade yang akan disemarakkan oleh anak bangsa, yaitu :

  • olimpiade matematika (International Mathematical Olympiad, IMO) ,10 s.d 22 Juli di Bremen, Jerman
  • olimpiade fisika (International Physics Olympiad, IPhO),12 s.d 19 Juli 2009 di Merida, Yucatan
  • olimpiade kimia (International Chemistry Olympiad, IChO), 18 s.d 27 Juli 2009 di London, Inggris
  • olimpiade biologi (International Biology Olympiad, IBO),12 s.d 19 Juli di Tsukuba, Jepang.
SELAMAT BERJUANG TEMAN-TEMAN KU!
APAPUN YG TERJADI DI NEGARA KITA, KITA BUKTIKAN KITA MASIH BISA DAN AKAN TETAP HARUMKAN NAMA BANGSA!

JAYA INDONESIA.:)

update : untuk Olimpiade Fisika dan Matematika, Indonesia meriah emas! Selamat!

Selasa, 07 Juli 2009

Pilih Pulau Komodo untuk 7 Keajaiban Dunia yang baru!


Ayo semuanya, kita vote agar Pulau Komodo menjadi salah satu dari 7 keajaiban dunia!

Kenapa Pulau Komodo?
Apakah Anda menyadari bahwa komodo adalah salah satu hewan pra-sejarah sejenis dinosaurus yang tersisa di bumi ini? Begitu banyak komodo terpusat di satu pulau secara alami. Bukankah itu amazing enough for earth?

Bagaimana Cara ikut vote?
Click link ini! Segera! Waktu untuk vote tinggal sedikit. :)

Kalau penasaran sudah peringkat berapa Pulau Komodo sekarang, Anda bisa cek di sini.

Minggu, 05 Juli 2009

Situs Juventus Bahasa Indonesia!

Ada kabar gembira untuk para penggemar Juventus di Indonesia. Juventus, salah satu klub besar di Eropa kini memiliki situs resmi berbahasa Indonesia! Ini adalah bentuk pengakuan Juventus terhadap basis supporternya di Indonesia. Untuk sekedar informasi saja, Juventus adalah klub Eropa pertama yang memberikan fasilitas bahasa Indonesia.
Jadi, jangan heran kalau suatu saat semua situs besar di dunia memiliki fasilitas bahasa Indonesia. Karena kita adalah bangsa yang besar!!

Senin, 29 Juni 2009

"Indonesia Raya" sebagai LAGU KEBANGSAAN TERBAIK DI DUNIA

Teman..ada satu hal lagi neh yg membanggakan Indonesia. Ternyata, lagu Indonesia Raya kita dianggap sebagai salah satu lagu kebangsaan terbaik yg ada di Dunia. Liat deh beritanya..

Indonesia Raya (composed in 1924, "Indonesia Raja" in old Indonesian spelling) is the national anthem of the Republic of Indonesia. The song was introduced by its composer, Wage Rudolf Supratman, at 28 October 1928 in a national youth convention in Batavia (now Jakarta). The song marked the birth of the all-archipelago nationalist movement in Indonesia that supported the idea of one single "Indonesia" as successor to the Dutch East Indies, then split into several colonies. The first paper to openly publish the text "Indonesia Raya" - a daring act of defiance towards the Dutch authorities - was the Chinese Indonesian weekly Sin Po, a fact still noted with pride by the Chinese Indonesian community.

It was chosen as the national anthem when Indonesia proclaimed its independence at 17 August 1945.

Jozef Cleber, a dutch composer, created Indonesia Raya arrangement for philharmonic orchestra in 1950. This arrangement is widely been used currently for formal and some informal purposes.

Many people abroad said "Indonesia Raya" is one of the best anthems in the world.
Sumber: Wikipedia

Satu sumber lain juga mengakui bahwa "Indonesia Raya" adalah national anthem terbaik, bahkan setelah dibandingkan dengan "Star Spangled Banner" milik Amerika Srikat, "La Marsellaise" milik Perancis dan "God Save The Queen" milik Inggris.

Quote:
In fact, Americans are obsessed by their national anthem, and play it at virtually all major sporting events -- and even at minor events too, such as kindergarten sports day. And wherever, when the Star Spangled Banner is played, the inevitable audience is starry-eyed men and women, arms across their chests, faces full of emotion.

While the French national anthem, "La Marsellaise", is considered to contain racist elements (the stuff about "pure blood"), it's also undoubtedly one of the best anthems around. It's been adopted and adapted by an army of musicians, including Django Reinhard, Michel Sardou Serge Gainsbourge (Aux armes et caetera), The Frog Princess (!) in "The Divine Comedy", and The Beatles, who used it to open "All You Need is Love".

And "God Save the Queen"? This dirge-like anthem became the inspiration for the Sex Pistol's extremely controversial punk-rock band version, where in the lyrics, they compare the Queen to a fascist regime. They claimed they wrote it as a defense of the working class and because they loved the English race. Riiiight!

In any case, they soon had a hit on their hands, proving that even if the UK is a monarchy it's completely democratic too. Just imagine if someone tried giving "Indonesian Raya" that kind of treatment! The only thing they'd be hit with would be a jail sentence!

While not popularized the way the "Star Spangled Banner" and "La Marsellaise" are, I have to admit the Indonesian national anthem is probably another one of the best. Yes it's rousing, but it's also melodious in parts. Before Independence Day this year, I hadn't given it much thought, but it does sound like a national anthem ought to sound, and it inspires -- well, nationalistic feelings and pride in one's country.
mau liat video-nya: http://www.youtube.com/watch?v=cafzmdn5JQ0

HARUS SANGAT BANGGA!..:D

Selasa, 02 Juni 2009

Taman Indonesia di Belgia


Tahukah Anda bahwa salah satu negara asal wisatawan asing terbesar di Indonesia adalah dari Belgia? Ketertarikan warga Belgia terhadap Indonesia bahkan terlihat dengan dibangunnya Taman Indonesia di Brugelette, Belgia. Taman yang diberi nama "The Kingdom of Ganesha" ini adalah Taman Indonesia pertama di Eropa.

Di depan gerbang terdapat Rumah Toraja dan replika Candi Borobudur. Sementara di bagian belakang tampak rumah tradisional besar ala Nusa Tenggara Timur berderet melingkari ujung taman. Selain itu, terdapat pula Pura Bali yang bernama Puri Agung Shanti Buwana, yang ukurannya sama sebesar ukuran pura besar di Bali. Selain itu masih banyak yang lainnya. Hal ini seperti membuat miniatur ciri khas dan identitas Indonesia di Belgia. Suatu kehormatan besar mendapatkan apresiasi seperti ini bukan? Bangga!!

Kamis, 28 Mei 2009

JELAJAH KOTA TOEA : Passer Baroe 1821

Hey kawan (cielah bahasanya,hoho)..ada acara menarik lagi neh buat diikutin, namanya :



JELAJAH KOTA TOEA : Passer Baroe 1821
Minggu,7 Juni 2009
Pukul : 07.30 Wib - Selesai
Starting point : Museum Bank Mandiri
Jl. Lapangan Stasiun No. 1 Jakarta Kota
Route:
Stasiun Beos ( Bataviasche Ooster Spoorweg Maatschappij)

Stasiun Joeanda (Noordwijk/Rijswijk)


Jalan Pintu Air (Sluisbrugstraat)
Kantor Pos Filateli (De Groote Postweg)
Gedung Kesenian Jakarta (Stadsschouwburg)
Gedung Antara(Algemeen Niews en Telegraaf Agentschap)
Kimia Farma (Apotheek)
Toko Kompak ( Ex: kediaman Majoor Tio Tek Ho)
Toko Djamu Nyonya Meneer
Gereja Ayam dan situs-situs sekitar Pasar Baru

Biaya Partisipasi : Rp. 35.000,- (Tiga Puluh Lima Ribu Rupiah)
Sudah termasuk : Snack, Air Mineral, Id Card, Sinopsis, Tour Guide, kunjungan situs-situs bersejarah, dan akomodasi kereta api dari Stasiun Beos ke Joeanda.
Pendaftaran & Registrasi
KOMUNITAS JELAJAH BUDAYA
0817 9940 173 / 021 99700131
Email : kartum_boy@yahoo. com
www.jelajahbudaya. blogspot. com
jelajahkotatua@ yahoogroups. com

en berikut neh sejarah Sedikit sejarah tentang Passer Baroe ;

Pasar yang sekarang dinamakan sebagai Pasar Baru, bukanlah pasar baru lagi! Dialah Passer Baroe yang didirikan oleh Daendels tahun 1821 untuk membedakan dengan Pasar Senen dan Pasar Tanah Abang yang lebih dulu didirikan. Maka pasar yang terletak di kawasan Weltevreden itu sebagai Passer Baroe artinya pasar yang baru dibangun dengan sistem Los (pasar yang disewakan per ruang). Pusat perniagaan ini sudah memiliki keunikan tersendiri. Sebagai tempat berbelanja kaum terpandang, fasilitas yang ada di sana tergolong lengkap. Bahkan seorang Opsir Belanda harus bersusah payah untuk memesan sepatu khusus yang akan digunakan untuk pesta dansa di gedung Harmonie. Beruntung si Opsir bertemu dengan Sapie Ie pembuat sepatu yang dapat diandalkan dan dipercaya, beliau segera menuju Pasar Baru dan memesan sepatu. Selain itu untuk pertama kalinya sebuah toko milik Tio Tek Hong seorang Tionghoa menjual berbagai macam barang dengan harga pas yang dicantumkan. Tio pula yang merintis kebiasaan menutup toko setiap hari Minggu dan Hari Raya. Selain sebagai pusat pemerintahan, sekitar Passer Baroe juga dibangun gedung kesenian, kantor pos, serta tempat ibadah (gereja dan kelenteng). Dimana pembaharuan antara pedagang India, Tionghoa, Arab dan Betawi terjadi di tempat ini.

Komunitas Jelajah budaya sendiri itu adalah sebuah komunitas independen yang peduli pada seni, budaya, bangunan tua serta peninggalan sejarah bangsa. KJB didirikan pada 17 Agustus 2003 oleh beberapa mahasiswa dan alumni perguruan tinggi di Jakarta sebagai bentuk keprihatinan terhadap kurangnya perhatian dan apresiasi masyarakat terhadap warisan budaya bangsanya, baik berupa bangunan bersejarah yang telah menjadi Bangunan Cagar Budaya (BCB) maupun kesenian tradisional.

KJB temennya blog Aku dan Indonesia neh,hehehhehe....info lebih lanjut KJB, bisa dilihat di :
http://jelajahbudaya.blogspot.com/

en cerita tentang
Passer Baroe lengkap bisa dilihat di :
http://iwanabdurr.wordpress.com/2007/10/29/pasar-baru-dulu-kini/

makin cinta Indonesia..:D

Rabu, 13 Mei 2009

Warisan Enak..Acara Kuliner Indonesia

Hei hei..mungkin banyak yang tidak tahu...Mulai tanggal 14 Mei - 16 Mei 2009, bakal ada acara yang namanya WARISAN ENAK.

Nah di acara ini, bakal banyak tersaji kuliner-kuliner asli Indonesia , mulai dari tahu tek-tek lamongan lah, pempek palembang lah, dll..Pokokna Indonesia asli..

Acaranya nih bakal di adain di :
SmesCo, Jl. Jendral Gatot Subroto Kav. 94. South Jakarta 12780 - INDONESIA

nb:duwh laper! jadi mau dtg neh..tadi liat iklannya slintas doank di depan Smesco nya..:D

Senin, 11 Mei 2009

Tabela Baytani

Sekali lagi, inilah beberapa bukti bahwa Indonesia tidak pernah kekurangan warga pintar, kreatif dan inovatif. Alat-alat aplikatif dan benda-benda fungsional yang tercipta dari ide-ide segar dan bernas dari pemikiran sejumlah anak bangsa tak selalu kalah dengan produk luar negeri.

Harmani Djiwowinoto contohnya. Sebagai seorang Manajer Pengembangan Produk PT Bayer, ia memiliki kepedulian yang tinggi terhadap rendahnya produksi pertanian lokal. Rendahnya produksi pertanian padi di beberapa daerah sentra beras Indonesia, mendorongnya untuk berpikir keras mencari solusi. Akhirnya ditemukannya jawaban. Kelemahan sistem tanam padi tradisional yang bersistem tebar benih dan pindah tanam, diatasinya lewat penciptaan alat yang dinamainya Tabela Baytani atau alat Tanam Benih Langsung Bayer dan Petani. Alat ini telah diakui secara internasional di Jerman dan memperoleh penghargaan tertinggi mengalahkan sekitar 2400 karya cipta ilmuwan luar negeri.

Lewat serangkaian uji coba di beberapa areal pertanian yang berbeda-beda karakter di Nusantara, Tabela Baytani menunjukkan kinerja yang mengagumkan. Tabela Baytani mampu menghemat bibit padi dari 60-100 kg per hektar menjadi cukup 25 kg per hektar. Begitu pula dengan potensi kehilangan benih akibat hujan dan termakan burung, serta manajemen air. Semuanya selain mampu menghemat tenaga dan waktu, juga biaya dari 500-700 ribu rupiah hingga hanya menjadi 20 ribu rupiah per hektar. Yang patut diacungi jempol, saat telah mampu memproduksi sekitar 400 unit Tabela Baytani, seluruhnya didistribusikan pada kelompok-kelompok tani di berbagai daerah secara gratis!

Selain Harmani Djiwowinoto, masih banyak lagi sebenarnya penemu atau pencipta Indonesia yang karyanya mampu “bersuara” di dunia internasional dan beberapa di antaranya tampil di Kick Andy. Baik di bidang rekayasa, seni, robotik, hingga desain.
Mau tahu siapa saja dan seperti apa hasil karya mereka? Simak di Kick Andy pada minggu ini.

Berita ini diambil dari : KICK ANDY

Jumat, 08 Mei 2009

GEA..Mobil Irit Indonesia

Perkenalkan GEA, mobil asli buatan Indonesia loh! GEA yang merupakan singkatan dari Gulirkan Energi Alternatif ini diproduksi oleh PT Inka (Industri Kereta Api) yg bekerja sama dengan BPPT.

Mobil ini berkapasitas 850 cc (sekelas lah ma mobil kecil CERIA itu,hoho) en bisa dipake ngebut sampai kecepatan 85 km/jam! Kapasitasnya itu sekitar 5 orang en ditargetin buat keluarga. Rencananya sih bakal dirilis tahun 2009 ini en nilai jualna sekitar 45 -50 juta. Menurut hasil uji coba neh, ni mobil termasuk mobil irit loh,Penting banget kan itu?? :D

Nama GEA sendiri dipilih karena berkaitan dengan krisis energi yg sdang melanda bumi saat ini, oleh karena itu buat GEA bakal ada opsi untuk menggunakan gas sebagai bahan bakarnya,hohoho...

Semoga GEA ini bisa lebih sukses neh dari pendahulunya, KANCIL (pada inget ga?), yg dulu sempat booming karena katanya mau dipakai buat gantiin bajaj di Jakarta..

Satu lagi Produk Dalam Negeri yg kita kudu banggain neh..en semoga performana bagus en bisa dipakai sama kita2 sendiri..hohoho..:D

nb: ternyata MOBNAS kita ada banyak lohh..liat nih ada pamernnya loh..
MOBNAS MEJENG DI KEMAYORAN..thx to MAliki...:D

Kamis, 07 Mei 2009

World Ocean Conference & Coral Triangle Summit 2009



Indonesia is proudly hosting the
World Ocean Conference 2009 to build commitment
for sustainable management of marine resources


Satu lagi event keren yang akan diadakan di Indonesia. 11-15 May 2009 @ Manado.
Setelah review2 keren kita tentang laut2 mantap di Indonesia (bisa dilihat disini Wakatobi and disini Laut Indonesia) Akhirnya event ini pun diselenggrakan!

Semoga event ini menjadi pembuktian bagi kita semua bahwa di Indonesia, separah apapun org lain menilai negara kita, bahwa masih banyak hal yang bisa dibanggakan dari negeri kita INDONESIA! Aku dan Indonesia mau ah jadi blog resmi WOC!

Yuk makin cinta Indonesia,hheheh..:D

Info lengkap ttg WOC and CTI bisa dibaca disini http://www.woc2009.org/

Sabtu, 02 Mei 2009

100 Most Influental People : Susilo Bambang Yudhoyono

Satu lagi tokoh Indonesia yang telah diakui oleh dunia. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Presiden Negara kita sekarang ini baru saja terpilih sebagai salah satu dari "World's 100 Most Influential People 2009" versi Majalah TIME. Hal ini bisa anda lihat di sini.

SBY meraih penghargaan ini dalam bidang "Leaders & Revolutionaries". Selamat untuk Bapak SBY. Terima kasih karena tidak hanya mengharumkan nama Indonesia di mata dunia, tetapi juga menunjukkan kepada kita semua generasi penerus bangsa, bahwa Indonesia dapat berbicara banyak di dunia. Kita memiliki harapan besar untuk memperkuat dan mengembangkan bangsa ini menjadi bangsa yang maju, sejahtera, dan berpengaruh besar terhadap dunia.

Maju Terus Indonesia!!

Untuk Artikel Lebih Lengkapnya bisa dilihat disini :
http://www.time.com/time/specials/packages/article/0,28804,1894410_1893847_1893840,00.html

Kamis, 30 April 2009

Bali : Pulau Wisata Terbaik 2009 Se-Asia

Semua pasti tahu keindahan pulau Bali. Salah satu pulau di Indonesia yang sudah tersohor ini baru-baru saja memenangkan penghargaan sebagai pemenang pertama penghargaan pulau wisata Asia terbaik oleh CEI Asia 2009 Industry Award for Asia`s Best Resort Destination. Pada penghargaan ini, Bali mengalahkan Phuket, Thailand dan Gold Coast, Australia. (Sumber : Antara)

Hm.. Saya jadi ingat pertanyaan menggelitik dari salah satu kerabat kepada teman Saya.
"Kamu sering ke Singapura dan Malaysia, pernah ke Borobudur gak?"
Well, kita punya banyak tempat wisata terbaik di dunia. Kenapa harus memprioritaskan ke luar negeri kalau yang dekat saja kita belum pernah kunjungi?


Bagi yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai Bali, salah satu pengikut blog Aku dan Indonesia (AI) dapat menjelaskan secara lebih jauh pada blog miliknya di sini.

Jumat, 24 April 2009

Singapura Tanpa Indonesia

Saya coba mengambil cerita yang telah lama disebarkan melalui e-mail, mungkin Anda pernah membaca ini. Tapi tidak ada salahnya bila kita ingat dan pikirkan kembali.

--CERITA MULAI--
Suatu pagi di bandar lampung, menjemput seseorang di bandara. Orang itu sudah tua, kisaran 60 tahun. Sebut saja si bapak.

Si bapak adalah pengusaha asal singapura, dengan logat bicara gaya melayu, english, (atau singlish?) beliau menceritakan pengalaman2 hidupnya kepada kami yang masih muda. Mulai dari pengalaman bisnis, spiritual, keluarga, bahkan percintaan hehehe..

"Your country is so rich!"
Ah biasa banget kan denger kata2 begitu. Tapi tunggu dulu..

" Indonesia doesnt need d world, but d world need Indonesia "
"Everything can be found here in Indonesia , u dont need d world"
"Mudah saja, Indonesia paru2 dunia. Tebang saja hutan di Kalimantan , dunia pasti kiamat. Dunia yang butuh Indonesia !"
" Singapore is nothing, we cant be rich without indonesia .

500.000 orang indonesia berlibur ke singapura setiap bulan. bisa terbayang uang yang masuk ke kami? apartemen2 dan condo terbaru kami yang membeli pun orang2 indonesia , ga peduli harga yang selangit, laku keras. Lihatlah rumah sakit kami, orang indonesia semua yang berobat."

"Kalian tahu bagaimana kalapnya pemerintah kami ketika asap hutan indonesia masuk? ya benar2 panik. Sangat berasa, we are nothing."

"Kalian ga tau kan klo agustus kemarin dunia krisis beras. termasuk di singapura dan malaysia ? kalian di Indonesia dengan mudah dapat beras"

"Lihatlah negara kalian, air bersih dimana2.. lihatlah negara kami, air bersih pun kami beli dari malaysia . Saya pernah ke kalimantan, bahkan pasir pun mengandung permata. Terlihat glitter kalo ada matahari bersinar. Petani disana menjual Rp3000/kg ke sebuah pabrik China . Dan si pabrik menjualnya kembali seharga Rp 30.000/kg. Saya melihatnya sendiri"

"Kalian sadar tidak klo negara2 lain selalu takut meng-embargo Indonesia ? Ya, karena negara kalian memiliki segalanya. Mereka takut klo kalian menjadi mandiri, makanya tidak di embargo. harusnya KALIANLAH YANG MENG-EMBARGO DIRI KALIAN SENDIRI. Beli lah dari petani2 kita sendiri, beli lah tekstil garmen dari pabrik2 sendiri. Tak perlu kalian impor klo bisa produksi sendiri."

"Jika kalian bisa mandiri, bisa MENG-EMBARGO DIRI SENDIRI,
Indonesia will rules the world.."

--SELESAI--

Yah sekilas memang terlihat cerita ini sangat berlebihan, bahkan mungkin beberapa dari kita berpikir "Tidak mungkin lah... cerita apaan ini. Spam. Junk Mail." dkk.

Tapi, bagaimana jika kita berpikir kembali?
Temukan fakta-fakta untuk mendukung opini kita?
Dan apakah Indonesia memang memiliki potensi untuk menjadi negara kuat di dunia?
Secara pribadi, Saya bilang "BISA".
Bagaimana dengan Anda?
:)

Selasa, 21 April 2009

Selamat Hari Raya KARTINI!!

Untuk semua wanita Indonesia di luar sana, jangan pernah lupa perjuangan Ibu kita yg satu ini nih...jadi bisa sekolah deh en jadi bos2 di kantor-kantor :P ...




Kepada..IBU KARTINI, HORMAAAAAAAAAAATTTTTTTTTTTTTTTTTTT GRAKKKKKKKKKKKKK!!!!...:D

Sabtu, 21 Maret 2009

WakaTobi..another Indonesian Beauty..

Referensi nih, bagi yang hobi diving..WAKATOBI, Tukang Besi Island, Sulawesi Tenggara, Indonesia..

Mantap kawan pemandangannya, coba coba dicek nih gambar yg diambil dari Explore-Indonesia.com







Harus pergi neh, rekomendasi baik untuk menyegarkan pikiran anda..:D

Happy DIVING! :D

Jumat, 13 Maret 2009

Tan Joe Hok, Mengembalikan uang ke Presiden Soekarno


Semua pasti sudah tahu kehebatan Tan Joe Hok, orang Indonesia pertama yang meraih gelar juara All England pada tahun 1959. Tapi kita gak akan ngomongin hal itu sekarang.

Saya coba angkat kisah hidup dia di masanya dulu.
Setelah menjuarai All England, Tan Joe Hok pun menjadi terkenal. Bahkan setelah menjuarai AS Terbuka, Beliau menghiasi 2 halaman artikel pada majalah Sports Illustrated. Begitu banyak sumbangsihnya bagi negara, tentu penghargaan layak diberikan kepadanya.

Mengembalikan uang hadiah.
Kisah hadiah uang bermula dari keberhasilan Tan Joe Hok, yang bersama Ferry Sonneville, pulang kembali dari negeri seberang guna mempertahankan Piala Thomas di Jakarta (1961), setelah untuk pertama kalinya mereka dan timnya merebut lambang supremasi beregu bulu tangkis itu pada tahun 1958.

"Saya cari-cari nomor telepon Ferry di Amsterdam (Belanda), dan berhasil saya hubungi pagi-pagi pukul 01.30. Saya bilang kepada Ferry, ayo Fer kita pulang untuk mempertahankan Piala Thomas", tutur Tan Joe Hok. Ferry yang tengah studi ekonomi di Amsterdam setuju pulang. Dan dengan biaya serta kesadaran sendiri, Tan Joe Hok pun kembali ke Jakarta. Sementara Ferry berhasil "didatangkan" dari Belanda dengan dana yang digalang oleh pembaca-pembaca koran Star Weekly.

Begitu pertandingan usai dan Indonesia berhasil mempertahankan Piala Thomas, Tan Joe Hok segera kembali ke AS untuk menyelesaikan studinya.

"Yang saya hargai bukan pemberian uangnya, akan tetapi falsafah dibaliknya. Sebagai pemimpin tertinggi, Bung Karno sangat menghargai rakyatnya" tutur tan Joe Hok. Ia bahkan ingat benar kata-kata Bung Karno ketika Indonesia berhasil mempertahankan Piala Thomas.

"Kamu mewakili bangsa dan negaramu. Banyak doktor, insinyur,... , tetapi orang seperti kamu itu hanya bisa dihitung dengan jari. Saya bangga." kata Tan, meniru sang pemimpin revolusi itu. Bung Karno berkata "I'll give you scholarship."

Dan ternyata, begitu tiba di kampus Texas, sudah ada sepucuk amplop yang menerangkan bahwa Tan Joe Hok mendapat kiriman 1000 dollar AS dari seseorang di Indonesia. Sepertinya sudah menjadi kelaziman saat ini, jika atlet berpestasi, hadiah uang pun mengalir. Tetapi pernahkah atlet menolak pemberian uang? Tan Joe Hok rupanya mengembalikan uang pemberian Bung Karno tersebut.

"Saya kan sudah mendapat beasiswa dari Baylor University (Texas). Kenapa saya mesti menerima uang lagi? Kasihan, masih banyak mereka yang membutuhkannya. Uang saku, saya pun sudah bisa mendapatkannya sendiri dengan bekerja di kampus." tuturnya.
(Kompas, 7 Desember 2008)


Saya yakin kita bisa memetik banyak pelajaran berharga dari cerita ini. Tidak hanya memberikan kebanggaan baru bagi saya memiliki pahlawan seperti Tan Joe Hok, lebih dari itu kita dapat introspeksi diri kita lebih jauh untuk kembali mengingat perkataan JFK yang terkenal.
"Jangan tanyakan apa yang sudah negara berikan kepadamu, Tapi tanyakan lah apa yang sudah kamu berikan untuk negaramu"

Sabtu, 31 Januari 2009

Presiden Impian

Menjelang detik-detik pemilu..
Membuatku berpikir tentang siapa yang cocok untuk menjadi pemimpin negeri ini..

Kalau bisa memilih mungkin aku ingin mencari pemimpin seinspiratif Barrack Obama..haha

Tentunya setiap orang mempunyai kriterianya masing-masing. Tegas, jujur, berwibawa, inspiratif, pintar, ramah, merakyat, adil, bijaksana, dsb. Bila terus dijabarkan mungkin hanya manusia yang sempurna saja yang bisa menjadi presiden.

Masalahnya lalu apakah ada seseorang yang bisa memenuhi segala kriteria seluruh rakyat atau mampu menyenangkan semua orang melalui tindakannya. Yang pastinya hal ini mustahil.

Sehingga tak heran bila banyak rakyat yang tak hentinya mendemo pemerintahan yang ada. Kita mulai mencari segala celah dan kekurangan dari pemerintahan yang ada alih-alih ikut berperan dalam pembangunannya.

Pemerintah menjadi kambing hitam dari segala permasalahan bangsa. Memang ada beberapa kebijakan yang menurutku tidak relevan dari pemerintahan SBY-JK sekarang. Tapi tidak serta merta hanya mereka saja yang bertanggung jawab.

Jadi daripada mencari jawaban tanpa akhir tentang presiden impian. Marilah kita mulai dari rakyat impian, seperti:
1. Rakyat yang mematuhi dan menghormati hukum yang diberlakukan
2. Rakyat yang menjaga baik harkat dan martabat bangsa
3. Rakyat yang mencintai dan mengembangkan budaya, prestasi dan segala kekayaan bangsa
4. Rakyat yang menjaga kerukunan dan saling bahu membahu membangun persatuan
5. Rakyat yang terus mendukung pemerintah dan mengkritik secara dewasa
6. Rakyat yang berdoa bagi bangsanya

Jauh lebih mudah menciptakan rakyat impian tentunya daripada terus bermimpi tentang presiden impian itu. Dan siapa yang tahu bila akhirnya kita bisa menemukan sebuah negeri impian di dalamnya...

Minggu, 11 Januari 2009

Pemilu 2009!

Wah..topik berat nih,hohoo...Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya di first post, bahwa isi blog ini, selain tentang hal-hal yang membanggakan Indonesia, mimpi2 penulis tentang Indonesia pun akan dituangkan melalui media ini..jadi, silakan baca mimpi yang pertama ini,hoho...

2009? Pemilu 2009?
Sudah lima tahun sejak pemerintahan kita dipegang oleh Bpk. SBY, dan kini sudah waktunya kita untuk ber-pemilu pemilu ria,hohoo..

Satu hal yang sangat biasa sebenarnya tentang Pemilu adalah bagaimana kita bersikap tidak peduli dan akhirnya memilih untuk lebih baik menjadi gol put(atau dengan kata lain tidak memilih siapapun juga) karena sudah menyerah dengan kondisi bangsa yang saat ini terlihat seperti semakin hancur dan hancur..

Hemm, jujur saya sendiri adalah tipikal orang yang seperti itu, cenderung bersikap tidak peduli terhadap hal2 yang berkaitan dengan pemilu atau pilkada. Tapi saat saya melihat berita di tv bagaimana ketika Barrack Obama terpilih menjadi presiden dan begitu banyak rakyat Amerika memnuhi jalanan di sana, ada suatu pikiran yang terlintas di kepala,hoho..

Selama saya hidup, saya tidak pernah melihat pemilu Indonesia yang berakhir dengan indah seperti itu, ketika suara kebanyakan rakyat sepertinya benar2 tumpah ruah secara SPONTAN di jalanan karena mereka yakin ada SATU perwakilan yang mereka percaya...Dan saya mulai berpikir 2 kali tentang sikap saya terhadap pemilu dan pilkada yang tengah berlangsung saat ini..

Kebanyakan dari kita sudah bersikap skeptis dan pesimis terhadap hasil dari pemilu ataupun pilkada daerah kita, seakan akan di pikiran kita sudah men-set bahwa siapapun yang kita pilih, tidak akan ad yang berubah dari bangsa ini, dan akhirnya kita tidak memilih siapapun dan memanfaatkan hari pemilu sebagai hari liburan :D..

Setelah dipikir-pikir, menurut pandangan subjektif saya, ternyata sikap gol put saya selama ini salah..saya seperti menyerahkan sesuatu yang berharga ke orang yang saya tidak kenal (yep..sekarang bangsa ini adalah sesuatu yang berharga buat saya,hoho), membiarkan sesuatu itu untuk dikelola untuk org yang saya tidak tahu apakah dy mampu atau tidak untuk mengelola barang tersebut..

Dan sejak saat itu, saya memutuskan untuk tidak menjadi Gol Put! TEMAN, kita terlalu pintar untuk menjadi seorang yang pasif terhadap bangsa...memang sih, walau dalam hati saya tetap sedikit pesimis dengan hasil pemilu nanti, setidaknya saya akan berusaha untuk memilih satu yang terbaik dari antara calon calon yang ada..Dengan adanya teknonlogi seperti internet, tentunya kita bisa meneliti dan menelaah calon2 pemimpin kita nanti..dan kita sendiri bisa menentukan mana yang terbaik di mata kita,hoho...

Pemilu ini adalah sumbangsih terkecil kita untuk bangsa.Kita bisa memilih dan menentukan yang terbaik untuk bangsa hanya beberapa menit di bulan Juli ini..sampai suatu saat nanti..mungkin kita sendiri yang akan terjun untuk mengelola bangsa ini..

:D